Tampak depan |
Tampak Belakang |
Rasanya seneng bgtz bisa beli ini (padahal belum tw hasilnya..-_-!!) seminggu sebelum ak beli kebetulan ada temen yang ak saranin beli ini juga, ternyata dy gerak cepat dy beli duluan.
Apa bagusnya Bio Oil ini?? sesuai yang ada di Kotaknya bagus untuk
- scars (Bekas Luka)
- Stretch marks (Perenggangan Kulit)
- Kulit warna yang tidak merata
- Ageing skin (Penuaan kulit)
- Kulit kering
Surat wasiat dalam kemasan |
Ternyata selain keunggulan yang di cantum di box ada banyak kelebihan dari Bio oil ini loh.. Berikut beberapa manfaat lain berdasarkan hasil pencarian si mbah.
1. Pelembab wajah dan tubuh.
Jadi cukup oles bio oil ke bagian tubuh yang kering sebagai pelembab sambil di pijat, klo untuk muka jangan banyak-banyak setgh tetes cukup klo buat muka yang oily.
2. Lip Balm
cukup di oles tipis ajah ke bibir 2x sehari, agar bibir tetap lembut dan lembab.
3. Treatment kuku & Kurtikula
Membantu memberikan nutrisi pada kuku dan kurtikula.
4. Bathing / Spa
Masukan beberapa tetes bio oil ke bathub agar membuat kamu lebih relax.
5. Hair Treatment
Gunakan bio ouil sampat ke ujung rambut sambil di pijat-pijat perlahan, ini membantu rambutmu agar tidak kering dan bercabang.
6. Facial
Masukan 5 tetes Bio Oil ke dalam mangkuk yang berisi air hangat, Rendam kain atau handuk delam air lalu taruh kain di wajah.selama 5 manit.
7. Eye make-up remover
Teteskan beberapa di kapas untuk menghapus make up.
8. Makeup
Untuk tampilan yang lebih alami kamu bisa tambahkan sedikit bio oil. Tempat foundation dan bio oil di pungung tangan lalu di mix dan padukan ke wajah.
9. Wax
Sebelum dan sesudah wax kalian boleh mengoleskan bio oil ini. Fungsinya agar kulit tetap terjaga kelembab-annya dan memberi nutrisi pada kulit setelah wax. Kabarnya klo abis nge-wax pakein bio oil sakitnya juga terobati looh...
10. Melembutkan Alis
Bio oil selain melembutkan alis juga untuk mengurangi kulit yang kemerahan sesudah mencabut bulu alis.
11. Gatal Kepala
Sering merasa gatal kepala?? masukan beberapa tetes Bio oil kedalam shampo kalian, jangan lupa sambil di pijat ya..mudah-mudahan gatal pada kulit kepala kalian akan berkurang.
12. Sunburns
Sesudah asyik berenang atau berjemur kulit kalian bercak merah karena kulit terbakar?? Bio oil bisa di pakai untuk mencegah kulit kerbakar. Klo udah kejadian di olesin ajah biar luka bakarnya cepat ilang n warna kulit kembali merata.
Review pertama ini sih aku suka banget sama wanginya, wanginya soft bgt, lebih soft dari pada oil baby and not to oily, walaupun dy oil juga tapi bio oil ini cepat meresap, ga buat lengket.
Pemakaian umum sih di pakai setelah mandi. jangan lupa sambil di pijat biar lebih meresap. klo untuk ilangin bekas luka sih di kasih tw min. pemakaian 3 bulan. jadi liat ajah hasilnya 3 bulan mendatang. hahaha... hope it works...
klo untuk pelembab, walaupun baru pake 2 hari tapi udah berasa kulit ga sekering sebelumnya sih...
Aku beli di Guardian, PV sabtu lalu itu karna lagi disc jadi harganya sekitar Rp 179.900,- ini yang 125 ml. klo yang 60 ml harganya juga sekitar 100 lebih jadi ak pikir mending yang 250 ml sajah... lupa tanya discnya sampe kapan.
No comments:
Post a Comment